Tips Cek Rekening Bank untuk Tahu Mutasi Transaksi

Thursday, March 24, 2022


Ada sebagian orang yang masih bingung bagaimana cara cek rekening bank untuk mengetahui daftar mutasi transaksinya. Mungkin kamu salah satu orang tersebut, tapi jangan khawatir karena pada pembahasan kali ini akan ada beberapa cara mengecek mutasi rekening dengan mudah.

Belum Tahu Apa Itu Mutasi Rekening? 

Mutasi rekening adalah semua daftar riwayat transaksi yang terjadi pada rekening, baik aliran dana masuk maupun keluar. Mengetahui daftar mutasi rekening sebenarnya penting dilakukan

Terutama bagi kamu yang sedang memperketat pengeluaran dan berhemat. Dengan cara cek rekening bank untuk mengetahui daftar mutasi, kamu bisa melihat berapa saja uang yang kamu keluarkan dalam jangka waktu tertentu.

Sumber: canva.com

5 Cara Cek Rekening Bank untuk Mengetahui Daftar Mutasi

Umumnya mutasi rekening digunakan untuk mengontrol semua transaksi bank yang dilakukan nasabah dalam periode tertentu. Mengetahui mutasi rekening juga penting sekali bagi para pengusaha untuk membantu kelancaran pada usahanya.

Berikut ini beberapa cara mengecek daftar mutasi yang bisa kamu lakukan:

1. Melalui Teller Bank 

Kamu bisa mengecek mutasi transaksi bank dengan datang langsung ke kantor cabang. Untuk melakukannya kamu perlu membawa buku tabungan dan KTP asli. Kemudian ambil nomor antrean dan katakan kepada teller bank bahwa kamu ingin mengecek daftar mutasi rekening. Mereka akan mencetak daftar mutasi rekening di buku tabunganmu.

2. Melalui ATM

Cek rekening bank bisa dengan mengunjungi ATM terdekat. Langkah pertama, masukkan kartu ke mesin ATM. Kemudian masukkan pin lalu pilih menu “Mutasi Rekening” dan tunggu hingga struk berisi daftar transaksi keluar.

3. Melalui Internet Banking

Selain melalui ATM, kamu juga bisa mengetahui daftar transaksi melalui internet banking. Untuk melakukannya pastikan kamu sudah mendaftar internet banking sebelumnya. 

4. Melalui SMS Banking

Kamu juga bisa cek rekening bank untuk mengetahui mutasi rekening dengan menggunakan layanan SMS banking. Untuk menggunakannya kamu perlu pulsa yang cukup, umumnya daftar mutasi yang ditampilkan pada SMS banking hanya 5 transaksi terakhir.

5. Melalui Mobile Banking

Jika kamu menggunakan mobile banking, kamu bisa mengecek mutasi transaksi dengan mudah dan cepat. Beberapa bank menyediakan layanan mobile banking yang dilengkapi dengan fitur pengecekan daftar mutasi. Salah satunya adalah aplikasi mobile banking dari PermataBank yaitu PermataMobile X.

PermataMobile X Memberikan Kemudahan dalam Berbagai Transaksi

Kamu bisa dengan mudah melakukan cek rekening bank dan mengetahui daftar mutasi di aplikasi PermataMobile X. PermataMobile X merupakan aplikasi mobile banking dari PermataBank yang dibuat khusus untuk memberikan kemudahan dalam melakukan berbagai transaksi.

Kelebihan PermataMobile X di antaranya adalah:

Sangat Praktis dan Mudah

Cek semua transaksi dari akun PermataBank dengan mudah dan praktis hanya dalam satu aplikasi. Kamu bisa cek mutasi, isi ulang pulsa, buka rekening hingga transfer.

Cek Mutasi dengan Mudah

Cek daftar mutasi transaksi bank hingga 12 bulan pada semua jenis akun dengan mudah dan cepat.

Menyediakan Berbagai Fitur

Ada ratusan fitur yang akan mempermudah nasabah dalam segala urusan transaksi perbankan.

Berikut ini fitur-fitur unggulan dari PermataMobile X yang akan mempermudah kamu dalam berbagai transaksi: 

Kemudahan dalam Berinvestasi

Pembelian, penjualan, dan switching investasi Reksa Dana dapat dilakukan dengan mudah dalam genggaman

Pengajuan Kartu kredit yang Mudah

Kamu bisa mengajukan kenaikan limit sementara kartu kredit dan penambahan kartu kredit dengan mudah di aplikasi PermataMobile X

Tersedia Fitur Pinjaman yang Mudah Diakses

Kamu bisa mengajukan SimplePay (Cicilan) dan CashOn (Pinjaman Dana Tunai) dengan mudah dan cepat

Fitur Finger Print untuk Memperketat Keamanan

Kamu bisa melakukan login dengan aman dan praktis dengan menggunakan finger print 

Fitur QR Pay

Tersedia fitur QR Pay yang mempermudah kamu melakukan pembayaran dengan cara scan barcode pembayaran di berbagai merchant, pembayaran menjadi lebih praktis tanpa perlu isi e-wallet

Cek Mutasi Tabungan dan Giro

Cek rekening bank dengan mudah untuk mengetahui mutasi rekening hingga 12 bulan serta mutasi pada akun giro, deposito, reksadana, obligasi, KTA, KPR, dan kartu kredit

Fitur PermataStore 

Kamu bisa dengan mudah membeli berbagai produk perbankan secara online tanpa perlu pergi ke kantor cabang

Fitur Face ID

Selain fitur finger print untuk mempermudah login, di PermataMobile X juga tersedia fitur face ID untuk melakukan login dengan cepat menggunakan teknologi pendeteksi wajah

Fitur Transfer yang Memudahkan

Kamu bisa menggunakan WhatsApp Gift untuk melakukan transfer dana disertai kartu ucapan ke nomor WhatsApp penerima. Ada berbagai pilihan kartu ucapan yang menarik, kamu cukup menggunakan nomor handphone penerima saja untuk mentransfer uang tidak perlu menggunakan nomor rekening

Fitur Digital Token

PermataMobile X sudah menggunakan digital token jadi kamu tidak perlu lagi menerima SMS kode OTP 

Kini kamu bisa cek rekening bank dengan mudah melalui PermataMobile X, jadi tunggu apalagi segera daftar dengan cara berikut:

1. Pertama, install aplikasi PermataMobile X melalui Google Play Store atau Apple App Store

2. Jika sudah diinstall, buka aplikasi lalu pilih ‘Mulai’

3. Bagi yang sudah mempunyai rekening PermataBank, pilih “Ya” saat muncul pertanyaan “Apakah kamu punya rekening PermataBank?” 

4. Jika belum mempunyai rekening PermataBank pilih “tidak” dan selanjutnya kamu akan diarahkan menuju PermataStore untuk membuka rekening

5. Pilih “tidak” pada pertanyaan “Apakah kamu memiliki user ID PermataMobile X?”

6. Kamu bisa memilih kartu kredit atau nomor rekening untuk melakukan pendaftaran 

7. Selanjutnya ikuti petunjuk sesuai yang diarahkan hingga proses pendaftaran selesai dan user ID bisa digunakan

Tunggu apalagi segera daftar PermataMobile X dan nikmati kemudahan dalam melakukan berbagai transaksi perbankan. Mulai dari pembukaan rekening hingga pengajuan KTA dan pembuatan kartu kredit. Dengan menggunakan PermataMobile X kamu bisa lebih mudah melakukan cek rekening bank dan mengetahui daftar mutasi.

You Might Also Like

0 komentar