Love Journey#2 | Mengeja Seribu Wajah Indonesia

Saturday, December 21, 2013

Finally!

Alhamdulillah! Setelah melewati proses yang cukup panjang, akhirnya Love Journey#2 lahir dengan selamat. Menjadi penutup yang cukup manis di akhir tahun 2013 ini. Seolah mengulang kejadian di tahun 2012 yang lalu, dimana Love Journey#1 juga lahir dengan selamat di penghujung tahun 2012. Semoga tahun-tahun depan Love Journey akan terus hadir dengan tema yang lain lagi. Love Journey 2 ini kami beri judul Mengeja Seribu Wajah Indonesia.  

Makasih banget buat my best partner, Lalu Abdul Fatah, temen-temen kontributor buku ini (Dinar, Huzer, Uni Dina Y Sulaeman, M Saipul, Bustomi, Uni Dian Onasis, Farchan, Mbak Dwi AR, Teh Lina, Meinilwita, Mbak Helene, Feni, Arabia, dr. Prita, Mbak Katerina, Mbak Arini, Lomar Dasika, Eaz, Bu Manik, dan Viola), para penulis tamu (Om Dody Johanjaya, Mbak Ary Amhir, dan Adis Takdos), para endorser (Marischka Prudence, Ihwan Hariyanto, dan Azzura Dayana), juga pihak Diva Press. Makasih banget buat semua. 

Cerita lengkap tentang prosesnya, ntar kapan-kapan ya.. :)

Judul : Love Journey 2 | Mengeja Seribu Wajah Indonesia
Penulis : Lalu Abdul Fatah, dkk
Harga : Rp 58.000
Ukuran : 13x19cm
Tebal : 368 halaman
Terbit : Desember 2013

Sekilas tentang isi buku :

Love Journey#2 mengajak kita berkelana ke berbagai lokasi di Indonesia sambil menyadari bahwa setiap sosok manusia memiliki cerita. Gabungan gaya bahasa dan alur dari penulis yang beragam memberi warna lebih akan cerita perjalanan yang sering kali membuat kita menjadi puitis.
(Marischka Prudence, travel blogger)

Love Journey#2 membuka mata saya tentang cara baru menikmati bumi Indonesia, tak melulu tentang keindahan alam dan pariwisata yang memukau. Namun lebih dari itu, ada petualangan yang seru, pelajaran hidup penuh hikmah hingga realitas pahit negeri yang kita cintai ini.
(Ihwan Hariyanto, owner Mozaik Indie Publisher)

Beginilah kala perjalanan tak lagi sekadar upaya menguak pesona tempat yang dijelajahi. Ada sisi-sisi humanis yang ternyata tak kalah menawan, menggugah, dan amat menarik untuk diketahui. Membaca buku ini, membuat saya merasa dekat dengan manusia.
(Azzura Dayana, backpacker)

Jangan lupa diborong ya prens, bukunya sudah beredar di seluruh toko buku di Indonesia :)

You Might Also Like

4 komentar

  1. Horeeee...
    Saya juga terpikir untuk bikin cerita di balik layarnya.
    Mungkin besok postingnya. Let's see :D

    ReplyDelete
  2. Eh ini beda ama Journey nya windy aristati, ariev rachma, amrazing dll ????

    ReplyDelete